Fiksifoto edisi III: Dreams2Reality
oleh Leutika Publisher Dua pada 26 Maret 2011 jam 15:11
Termasuk dari mimpi-mimpi yang mengarah kepada perbaikan masa depan adalah, bisa menerbitkan buku dan menginspirasi banyak orang.
Fiksifoto edisi III kali ini, mengajak kalian untuk membangun imajinasi dan mimpi bisa menerbitkan buku dalam bentuk cerita menarik.
Caranya:
1. Perhatikan 3 foto yang ada di dalam banner (ada di bawah notes), kemudian buatlah cerita fiksi yang berhubungan dengan mimpi bisa menerbitkan buku dan beredar di pasaran.
a. Tokoh cerita harus bernama: “Leu” (untuk yang menghendaki tokoh laki2) atau “Tika” (untuk yang menghendaki tokoh perempuan)
b. Teknis penulisan bebas: boleh menyisipkan dialog dan bahasa jawa/inggris, dsb.
c. Panjang cerita 250-350 kata (1-11/2 halaman A4 spasi 1 1/2 Times New Roman 12).
2. Posting cerita kamu di catatan (note) FB masing-masing, tag minimal 25 orang (dengan berbagai pertimbangan, peserta tidak perlu mentag FB Leutika Publisher/Leutika Publisher Dua/Leutika Prio Pendataan kami lakukan via inbok.). Sertakan foto yang diceritakan dalam catatan (note) tersebut.
3. Kirim biodatamu dengan cara inbok (pilih salah satu) FB Leutika Publisher, Leutika Publisher Dua, Leutika Prio.
Format biodata sebagai berikut:
a. Nama lengkap
b. Alamat kirim buku
c. Alamat e-mail
d. Alamat FB
e. No telp yg bisa dihubungi:
f. Motivasi dalam menulis:
Leutika akan memilih 2 (dua) pemenang terbaik. Masing-masing akan mendapatkan 2 judul buku dari Leutika (1 judul pilihan pemenang + 1 judul dari redaksi).
Deadline: 06 April 2011
Publikasi pemenang: 09 April 2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar