Jika sudah mampir silahkan tinggalkan Pesan, Kritik atau Saran pada kolom komentar. Sebagai tanda persahabatan

Sabtu, 25 September 2010

HALAL BI HALAL DI UPTD DIKPORA KARANGANYAR DEMAK





Hari ini Sabtu, 25 September 2010 kantor UPTD Dikpora menggelar acara Halal Bi Halal yang dihadiri oleh para guru mulai dari guru TK sampai SMA, para Staf dan Karyawan kantor UPTD serta tamu undangan. Untuk acara Mauidhol Hasanah diundanglah Kiai Budi Harjono dari Semarang. Acara yang mengusung tema “Dengan Halal Bi Halal Kita Tingkatkan Ukhuwah Islamiah dan Ukuwah Basyariyah” ini sedianya akan dihadiri oleh Bupati Demak, Bapak Tafta Zani. Namun beliau batal hadir karena ada kepentingan lain yang tidak bisa ditinggalkan.

Di samping acara inti yang akan disampaikan oleh Bapak Kiai Budi, acara juga dimeriahkan oleh grup Rebana Ibu-ibu Dharma Wanita Kecamatan Karanganyar. Sekedar informasi grup rebana yang mengambil nama Mutiara Azizi ini sudah pernah meraih juara pertama tingkat kecamatan dalam lomba rebana. Tidak terlalu buruk untuk grup yang baru saja berdiri.

Dalam acara ini hadir pula para tamu undangan yakni Kepala Dikpora Kabupaten Demak, Bapak Afhan Noor, Camat Karanganyar Bapak Muh Ridhotin, Kepala Polsek Karanganyar serta Bapak Sekda yang mewakili Bupati Demak. Tak lupa pula Kepala UPTD Dikpora kecamatan Karanganyar selaku tuan rumah yakni Bapak Haji Muhhamad Natsir, S.Ag, M.Pd, MM yang merangkap sebagai Ketua PGRI Kabupaten Demak.

Banyak hikmah yang dapat kita petik dari nasehat-nasehat yang disampaikan oleh bapak-bapak tersebut. Diantaranya bahwa selaku guru dalam mendidik anak harus didasari dengan rasa cinta yang tulus. Tanpa cinta yang tulus maka apa yang kita lakukan tidak dapat optimal.

Disampaikan pula oleh Bapak Afhan, bahwa selaku guru tidak terdapat perbedaan antara guru PNS dan Non PNS. Karena hanya ada satu sebutan untuk guru yakni guru bangsa.

Harusnya memang begitu. Namun dalam kenyataannya tetap saja perbedaan itu ada. Untuk hari inipun perbedaan itu sangat kentara. Karena dalam acara ini untuk guru PNS diwajibkan memakai seragam PGRI. Sedangkan guru Non PNS memakai pakaian bebas rapi. Sudah saatnya guru Non PNS juga menjadi anggota PGRI. Kapan itu terealisasi?

Disamping hal-hal tersebut diatas, Bapak Afhan juga menyampaikan visi yang diangankannya tentang menonjolkan ciri khas Demak yang bernuansa agamis denganmemasukkan pendidikan keagamaan lebih banyak ke dalam muatan lokal. Semoga bisa terealisasi dengan baik. Bapak Afhan mengatakan pula hal tersebut dilakukan untuk membendung dasyatnya degradasi moral yang terjadi pada kalangan remaja kita. Dengan pendidikan agama yang baik setidaknya anak-anak memiliki benteng pertahanan dalam menghadapi serangan budaya yang bersifat merugikan pada era global ini.

Dan juga jika seseorang sudah comith untuk menjadi guru hendaklah jangan dilakukan secara setengah-setengah. Karena sesuatu yang setengah-setengah tidak akan membuahkan hasil yang maksimal. Jangan sampai kita mendengar ada guru yang keluyuran di tengah pasar pada saat jam mengajar. Jangan sampai kita melihat ada guru yang mengajar tanpa perencaan yang baik. Semoga.

Sedangkan untuk Bapak Kiai Budi beliau mengajarkan tentang cinta yang universal. Bagaimana kita mencintai alam, mencintai sesama, mencintai anak didik dan untuk semua itu akan menggapai cinta yang lebih besar yakni mencintai Allah sang pencipta cinta.

Acara berlangsung dengan meriah. Kendati di langit mendung menggumpal kian tebal dan angin bertiup kian kencang yang mengabarkan hari akan turun hujan, tak mampu mengurangi kemeriahan suasana. Semua antusias menyimak uraian yang disampaikan oleh Bapak Kiai. Dan terakhir sebagai penutup acara Bapak Kiai Budi memperagakan tarian Sufi. Boleh juga. Sampai berjumpa pada halal bi halal tahun berikutnya. Semoga kita masih diberi panjang umur untuk bersua.

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1431 H. Minal aidzin wal Faizin. Mohon maaf lahir dan bathin.

2 komentar:

  1. infonya menarik , . Jgn lupa mampir ke blog saya http://bocah2mbakalan.blogspot.com n bila ada yang salah tolong di elek'e

    BalasHapus
  2. Okey, segera meluncur ke lokasi. Terima kasih telah mampir, ya :)

    BalasHapus